Jumat, 07 Juli 2017

Dibalik kelezatan Sate Maranggi


Teenspire - Sate Maranggi, memang sudah tak diragukan lagi kelezatannya. Kuliner khas kota Purwakarta ini selalu menjadi incaran para wisatawan daerah karena bumbunya yang "nagih" dan daging yang empuk, berbeda dengan sate pada umumnya.

Banyak sekali sumber yang menjelaskan soal asal-muasal Sate Maranggi. 


Konon ratusan tahun lalu, Mak Ranggi sangat dikenal dengan kelezatan sate yang dijualnya di daerah Cianting, Purwakarta. Sehingga secara tak sengaja sampai sekarang, ketika menyebutkan sate, pasti masyarakat mengakhirinya dengan sebutan 'Maranggi'.

Versi lain menjelaskan bahwa Sate Maranggi berasal dari para pendatang China yang menetap di Indonesia, khususnya di daerah Jawa Barat atau para pendatang yang hidup di tengah-tengah masyarakat Sunda.

Karena itu, awalnya Sate Maranggi bukan menggunakan daging sapi atau kambing seperti sekarang ini, tetapi menggunakan daging babi. Salah satu dugaan Sate Maranggi berasal dari China karena bumbu rempah yang digunakan Sate Maranggi persis dengan dendeng babi dan dendeng ayam yang dijual di Hongkong, China dan Taiwan.



Setelah bertransformasi dan terjadi asimilasi di mana seiring dengan berkembangan budaya dan ajaran Islam masuk ke tanah Jawa, banyak penduduk yang menjadi mualaf. Dalam ajaran Islam memakan daging babi hukumnya haram. Oleh karenanya kemudian Sate Maranggi berubah menjadi daging sapi sebagai bahan dasarnya.



Read more

Cara mengecek Uang Asli atau Palsu


Teenspire - Zaman sekarang, tak dimungkiri bahwa kita sangat familiar dengan benda berwujud kertas yang bernama "Uang". Uang yang digunakan sebagai alat pembayaran ini paling sering dimanipulasi / dipalsukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Tetapi karena perkembangan zaman terus maju, uang semakin susah untuk dipalsukan dengan hadirnya teknologi yang paling mutakhir.

Beberapa tahun yang lalu, pemerintah sedang gencar-gencarnya memberi edukasi kepada masyarakat lewat Iklan TV mengenai Cara mengecek Uang Asli atau Palsu dengan metode 3D (Dilihat, Diraba, Diterawang). Baik uang lama maupun uang baru, bisa dengan metode 3D.

Dilihat, apakah warnanya cerah atau pudar, kalau kusam bisa terlihat

Diterawang, ada berapa yang bisa dilihat, watermark ada, gambarnya ada atau tidak, gambar pahlawan cocok dengan yang sudah ditentukan oleh BI. Bisa menggunakan lampu khusus yaitu lampu Ultraviolet.

Diraba, ada bagian tertentu agak kasar.

Pada Uang baru emisi 2016, ada beberapa bagian yang bisa diraba oleh Tunanetra. Ada beberapa lagi bagian yang bisa berubah warna bila dipandang dari sudut tertentu.


Cara membedakan Uang Asli & Palsu:


Untuk membedakan uang Asli dan Palsu bisa dilihat dari unsur pengamannya. Uang rupiah memiliki unsur pengaman antara 8-12 unsur pengaman. Semakin tinggi pecahannya, Rp 100 ribu, 12 unsur pengaman. Baik di bahan uang watermark, benang pengaman, maupun diproses cetak seperti rectoverso.

Selebihnya cara mengecek mata uang asing sama halnya dengan Rupiah. Tetapi banyak mata uang asing yang unsur pengamannya lebih tinggi dibandingkan mata uang Rupiah seperti United States Dollar (USD), Singapore Dollar (SGD), dan lainnya.

Mudah kan? ayo segera cek uang anda :)
Read more

Rabu, 30 November 2016

Cara membuat Slime paling mudah


Teenspire - Saat ini dunia anak-anak sedang dilanda demam mainan yang bernama "Slime". Apa itu Slime? Slime adalah sejenis Jelly warna-warni yang dimainkan dengan cara dipencet-pencet. Walaupun tak jelas, Slime sangat digemari anak-anak zaman sekarang. Bagi anda yang berjiwa wirausaha, ini bisa dijadikan pekerjaan sampingan dengan membuat Slime dan bisa dijual ke anak-anak tetangga atau teman-teman sekitar.

Kali ini Teenspire akan memberikan cara yang mudah untuk membuat Slime, mari disimak.

Bahan - Bahan:

- 2 Mangkuk Plastik / Keramik
- Lem Fox
- Air putih
- 1 sendok makan Bedak bubuk
- Body Lotion
- Slime Activator atau Gom (Bisa dibeli di Apotik / Laboratorium)
- Sabun Mandi Cair
- Pewarna Makanan / Cat air (Disarankan pilih yang lebih aman)
- Sendok Makan


Cara Membuat:

1. Masukkan lem fox kedalam wadah plastik secukupnya kurang lebih 3 sendok makan. 

2. Masukkan slime activator sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai lem fox agak sedikit encer, dan tidak menggumpal.

3. Masukkan lebih kurang 1/2 sendok makan bedak bubuk, aduk hingga merata.

4. Masukkan sedikit body lotion, agar adonan tidak lengket ditangan.

5. Tuangkan secukupnya atau lebih kurang 1 sendok makan adonan yang sudah dibuat kedalam gelas aqua lainya, untuk mencampuri dengan warna sesuai yang diinginkan.

6. Tuangkan 1 tetes pewarna makanan (warna bisa sesuai keinginan), aduk hingga merata.

7. Masukkan sedikit sabun cair kedalam adonan, aduk terus sampai adonan lebih mengental. Jika adonan belum kental, bisa Anda tambahkan beberapa tetes Gom.


Atau bisa dilihat pada Video berikut:



Oke itu saja caranya, simple kan? semoga cara ini bermanfaat bagi semua :)
Read more

Minggu, 11 September 2016

Cara membuat Wajah menjadi Bersih dan Halus


Teenspire - Ingin mempunyai wajah yang bersih & halus secara alami tanpa kosmetik-kosmetik yang berbahan dasar kimia? pasti mau dong..., yakni dengan memanfaatkan Minyak Zaitun, yang memiliki zat Antioksidan yang baik bagi kulit loh! Minyak Zaitun berguna untuk menghilangkan sel kulit mati, jerawat, dan meregenerasi sel kulit. berikut langkah - langkahnya...

Cara mengaplikasikannya pada Wajah:


1. Tuangkan sedikit minyak zaitun pada mangkok kecil.
2. Lalu oleskan minyak pada wajah anda dengan gerakan memijat selama 2-3 menit.

3. Kalau sudah, ambil lap kering dan masukkan kedalam air panas. Bilas, lalu taruh pada wajah anda selama 10 menit.
4. Langkah terakhir, Cuci wajah anda secara perlahan dengan air dingin sampai minyaknya benar - benar hilang & terasa halus.

*Cara ini bisa dilakukan oleh Pria maupun Wanita

Mudah kan? pastinya dong. Minyak Zaitun ini bisa memberikan efek bersinar & cemerlang pada wajahmu loh, jadi langsung dicoba ya teman!
Read more

Rabu, 31 Agustus 2016

Cara menghilangkan goresan pada Kaca Jam Tangan


Teenspire - Punya Jam Tangan bagus, tapi kacanya tergores? Tapi jangan panik dulu ya kawan. Kali ini Teenspire akan memberi solusinya.

Peralatan yang harus disediakan:

- Pasta Gigi (Saya sarankan Pepsodent)
- Kain Kering
- Kain Basah
- Tissue Kering

Sedikit kan? Tenang aja harganya masih terjangkau kok.

Langkah-Langkahnya:

1. Oleskan sedikit pasta gigi pada kaca jam kalian yang tergores (cukup sebesar biji jagung).
2. Lalu poles dengan Kain Kering dengan gerakan memutar perlahan (Sebanyak mungkin).
3. Tunggu 3 - 7 Menit.
4. Bersihkan sisa pasta gigi dengan kain basah.
5. Lap dengan Tissue Kering.
7. Jika masih terlihat goresannya, lakukan berulang-kali dan lihat hasilnya :D

*Cara ini berlaku untuk Kaca Jam yang tergores halus (Tidak parah)

Oke ini aja caranya, simpel kan? semoga bermanfaat ya! :D
Read more

Senin, 15 Agustus 2016

Cara membuat SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian)


Teenspire - SKCK, adalah singkatan dari Surat Keterangan Catatan Kepolisian. SKCK diterbitkan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia dan bisa dibuat di Polres/Polsek wilayah kalian masing-masing.




Lalu SKCK itu untuk apa?

SKCK sangat dibutuhkan untuk bebagai urusan administrasi, melamar pekerjaan, dan lain sebagainya. Tetapi SKCK hanya berlaku selama 6 bulan sejak tanggal dibuat. Kalau sudah melewati 6 bulan, berarti kamu harus buat lagi :D

Dokumen yang harus disiapkan untuk membuat SKCK

- Surat pengantar dari RT, RW, Kelurahan, & Kecamatan.
- Pas Foto ukuran 4x6 dengan background berwarna merah (6 Lembar).
- Pas Foto ukuran 3x4 dengan background berwarna merah (6 Lembar).
- Fotocopy Akta Kelahiran.
- Fotocopy Kartu Keluarga.
- Fotocopy KTP.

Langkah-Langkah Membuat SKCK

1. RT
Syarat: Fotocopy KTP asli.
Tujuan: Surat Pengantar RT/RW serta cap stempel dan tanda tangan RT.
2. RW
Syarat: Surat Pengantar RT/RW.
Tujuan: Cap stempel dan tanda tangan dari RW.
3. Kelurahan / Balai Desa
Syarat: Surat Pengantar RT/RW, foto berwarna 3×4 sebanyak 5 lembar, 
fotocopy KTP, KK, & Akta Kelahiran.

Tujuan: Surat Keterangan dari Kelurahan / Kepala Desa.
4. Kecamatan
Syarat: Surat Keterangan dari Kelurahan.
Tujuan: Tanda tangan dari Camat.
5. Polsek / Polres
Syarat: Surat Keterangan dari Kelurahan.
Kamu harus datang ke Polsek / Polres pada hari kerja Senin-Jum’at jam 08.30 sampai dengan 15.00.
Lalu berikan Dokumen yang sudah disiapkan, Caranya:
- Serahkan dokumen ke bagian loket.
- Isi formulir yang diberikan dan melakukan pengambilan Sidik Jari.
- Bayar biaya sidik jari Rp. 35.000.
- Memberikan formulir ke loket dan membayar administrasi Rp. 10.000.
- Pengambilan hasil pembuatan SKCK.
- Fotocopy SKCK sebanyak 10 lembar.
- Serahkan fotocopy ke loket untuk dilegalisir.

*Harga & persyaratan dapat berubah sewaktu-waktu & tergantung daerah masing-masing.
Read more

Selasa, 09 Agustus 2016

Perbedaan uberX dan uberBlack


Teenspire - Di era modern ini, aktivitas kita kini menjadi lebih lancar. Apalagi dengan hadirnya Uber ini, mau kemanapun jadi gampang (walaupun sempat kisruh dengan Taksi Konvensional). Untuk lebih tau mengenai fungsi uber, Nah kali ini Teenspire akan mengulas perbedaan antara uberX dan uberBLACK.

uberX



uberX yang dirilis secara resmi di Jakarta pada tanggal 30 Januari 2015 ini memiliki tarif relatif lebih murah & ekonomis jika dibandingkan dengan uberBLACK. uberX memang sengaja dihadirkan untuk kalangan menengah sampai kebawah.

Pada umumnya tipe-tipe mobil uberX biasanya terdiri dari Avanza, Jazz, APV, dan beberapa unit Innova (untuk tipe Innova langka, beruntung kalau anda dapat).

Untuk tarifnya dirinci sebagai berikut (*Tarif dapat berubah sewaktu-waktu):

  • Tarif dasar: Rp. 3.000
  • Tarif per-kilometer: Rp. 2.000
  • Tarif per-menit: Rp. 300

uberBLACK


uberBLACK hadir di Jakarta sebelum dirilisnya uberX. uberBLACK menawarkan pelayanan yang premium khusus untuk menengah keatas, tarifnya pun relatif lebih mahal dari uberX.

Untuk tipe-tipe mobil uberBLACK biasanya terdiri dari Mercedes-Benz, BMW, Alphard, dll.

Untuk tarifnya dirinci sebagai berikut (*Tarif dapat berubah sewaktu-waktu):
  • Tarif dasar: Rp. 7.000
  • Tarif per-kilometer: Rp: 2.800
  • Tarif per-menit: Rp. 500

Eitsss, tunggu dulu... Bagi anda yang ingin dapat perjalanan gratis / potongan seharga Rp. 50.000, masukkan kode ini ke kode promosi anda:



9kn1aedmue


Read more

Jumat, 15 April 2016

Smartphone 4G Murah terbaru 2016


Teenspire - Sejak awal diluncurkannya jaringan 4G, tak dapat dipungkiri jika banyak orang yang langsung mencari Smartphone 4G terbaru untuk merasakan kecepatan jaringan 4G yang diklaim lebih cepat dari 3G. Apalagi orang Indonesia sangat hobi ganti gadget pada umunya. Nah Teenspire kali ini akan membeberkan beberapa Smartphone 4G Murah terbaru saat ini.

1. Acer Liquid Z330
Rp. 1.299.000

Dengan dukungan koneksi 4G, Ada prosesor Qualcomm Snapdragon Quad Core 1.1 GHz, ditunjang memori RAM 1GB dan penyimpanan internal 8GB, memberikan kinerja yang cukup optimal pada smartphone ini. Cocok untuk bermain game ringan atau pun melakukan aktivitas internet.

Acer Liquid Z330 dilengkapi kamera belakang 5MP dan kamera depan 5MP. Juga dilengkapi fotur bawaan yaitu Kids Center yang sudah pre-instal. Fitur ini berguna untuk mem-filter konten, dimana didalamnya hanya berisi materi-materi khusus anak. Jadi anak anda hanya dimungkinkan dapat mengakses aplikasi atau web yang sesuai umurnya.


2. Smartfren Andromax E2
Rp. 899.000

Smartphone 4G LTE termurah dari Smartfren ini dijejali fitur VoLTE. Perangkat ini mendukung jaringan 4G LTE FDD dan TDD secara bersamaan, yang menyuguhkan koneksi jaringan internet yang stabil & cepat. Ponsel Android 5.1 Lollipop ini dilengkapi chip Qualcomm Snapdragon 212, RAM 1GB dan memori internal sebesar 8GB.

Andromax E2 memiliki layar 4.5 inci. Kameranya 5 megapiksel, yang melekat di sisi depan -belakang body. Ponsel ini dilengkapi dua slot SIM, yakni GSM dan 4G LTE Smartfren (locked).

3. Smartfren Andromax R2
Rp 1.699.000

Spesifikasi smartphone ini di atas Andromax E2. Tapi, tetap dengan harga yang terjangkau. Dapur pacunya berupa chipset Qualcomm Snapdragon 415, RAM 2GB dan memori internal 16GB.

Fasilitas fotografi yang dibenamkan ke dalamnya pun terbilang cukupmumpuni. Andromax R2 dilengkapi kamera 13 megapiksel di belakang dan 5 megapiksel di depan. Layanan VoLTE pun sudah pasti ada di sini. Termasuk dukungan fitur Dolby Digital Plus untuk kualitas suara yang handal. Perlindungan layar dilapisi dengan lapisan kaca dragontail.

4. Samsung Galaxy J1 Mini
Rp 1.199.000


Dengan spesifikasi yang cukup menarik untuk ponsel sekelasnya. Layar Galaxy J1 Mini berdiagonal 4 inci berjenis TFT, pada resolusi WVGA (480x800 piksel). Dapur pacunya prosesor quad-core 1,5 GHz (Spreadtrum SC7731), diperkuat dengan RAM 1 GB dan penyimpanan internal 8GB. Slot microSD bisa diekspansi sampai kapasitas 128GB.

Fasilitas dual slot SIM tersaji pula di ponsel ini, yang sangat berguna untuk pengguna yang memiliki 2 nomor seluler. Kekuatan kameranya kelas 5 MP (CMOS) di sisi belakang dan kelas VGA (0,3MP) di bagian depan. Hanya saja di sini kameranya tak diperkuat fitur lampu flash LED. Artinya, untuk pemotretan malam tampaknya bakal kurang ideal bila ingin memperoleh hasil jepretan yang bagus.

Galaxy J1 Mini mengusung teknologi data internet berupa teknologi 3G (UMTS, HSPA, HSPA+), dan sudah mendukung 4G LTE TDD dan 4G LTE FDD. Piranti koneksinya yang lain berupa WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0, WiFi Direct, GPS, Glonass. Nah, untuk daya ponsel ini, baterai J1 Mini berkapasitas 1500 mAh, yang diyakinkan sudah cukup memadai.

5. Infinix Hot 3 (X553)
Rp 1.599.000

Walaupun belum beredar di pasaran, smartphone buatan Infinix bisa menjadi alternatif pilihan menarik bagi pecinta ponsel 4G LTE. Smartphone ini ditenagai SoC Qualcomm Snapdragon 415, dengan prosesor octa-core, memori RAM 2GB dan kapasitas memori internal sebesar 16GB. Pun tersedia slot kartu microSD untuk perluasan ruang penyimpanan data/file.

Pada bagian fotografi, Infinix Hot 3 X553 dilengkapi sensor kamera depan 5 megapiksel dan kamera belakang 8 megapiksel. Guna memaksimalkan fungsi kamera depannya telah disediakan fitur soft LED flash, yang memberikan kemampuan lebih saat berfoto selfie. Soal kemampuan internet? Smartphone ini telah dijejali teknologi jaringan 4G LTE, yang memungkinkan pengguna bisa berselancar di dunia maya secara lebih cepat.


6. Evercoss Winner Y3
Rp 1.080.000




Smartphone Android 5.1 Lollipop ini dibekali layar IPS berdiagonal 5 inci (480 x 854 piksel). Dapur pacunya berupa prosesor Quad-core 1.0 GHz, didukung ROM 8GB dan RAM 1GB.

Dilengkapi kamera utama kelas 8MP, ditemani lampu flash LED. kamera depan buat selfie tersedia sensor 2MP. Mengandalkan akses internet di jaringan 4G LTE, tentunya kelancaran bermain sosial media dan streaming bakal bisa didapatkan.

Winner Y3 aka Evercoss B75A ini hadir menggandeng baterai 2100 mAh, relatif standar. Fitur lainnya yakni dual sim, Wi-Fi, Bluetoooth, video call & chat, GPS, Proximity Sensor, 3D Gravity Sensor, dan Gesture Smart Access.


7. Advan i45
Rp 999.000


Smartphone ini memiliki layar 4.5 inci. Sistem operasinya Android Lollipop, ditenagai prosesor Quad-core 1.0GHz, RAM 1GB, dan storage internal 16GB. Dan ruang penyimpanannya bisa diekspansi via  microSD hingga 32GB.

Tak hanya itu, smartphone 4G LTE ini menyajikan fitur dual SIM dual Standby. Juga dua dua unit kamera (depan dan belakang) beresolusi 5 MP. Jalur koneksi WiFi 802.11 a/b/g/n, Bluetooth 4.0, micro USB, GPS sudah dimiliki ponsel pintar berkonsep elegan dan nyaman digenggaman ini.


8. Lenovo A2010
Rp 1.100.000

Inilah smartphone 4G LTE murah besutan Lenovo. Ponsel ini dikemas bersama layar 4,5 inci (854x480 piksel). Dapur pacunya adalah chip Mediatek MT6735M, dengan prosesor quad-core 1GHz dan RAM 1GB. Kapasitas penyimpanan data internalnya sebesar 8GB, dimana telah disediakan slot ekspansi via kartu microSD.

Lenovo A2010 mengadopsi mesin grafis (GPU) Mali-T720, yang diyakini memberikan performa cukup mumpuni untuk bermain game. Di pasaran ponsel ini hadir dalam pilihan warna hitam dan putih.


Read more